PT KAI: Informasi Subsidi Rp7 Juta HUT Ke-77 Itu Hoaks

PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan peringatan kepada masyarakat mengenai informasi yang beredar di media sosial terkait dengan subsidi dari pemerintah senilai Rp7 juta dalam rangka memperingati ulang tahun ke-77 perusahaan.

kominfo cekhoaks hoaks disinformasi misinformasi KAI ulang tahun 77 subsidi 7 juta PT KAI: Informasi Subsidi Rp7 Juta HUT Ke-77 Itu Hoaks
Hoax PT KAI

Dilansir dari liputan6.com, PT KAI menyatakan bahwa informasi tersebut adalah hoaks dan tidak benar.

PT KAI mengingatkan agar masyarakat tidak mengakses tautan yang beredar tersebut, serta tidak memberikan data pribadi atau menyebarluaskan tautan tersebut kepada orang lain.

PT KAI menegaskan bahwa perusahaan tidak pernah memberikan subsidi sebesar Rp7 juta kepada masyarakat dalam rangka memperingati ulang tahun ke-77.

Masyarakat dihimbau untuk selalu berhati-hati terhadap informasi yang tidak jelas kebenarannya dan selalu memverifikasi kebenaran informasi terlebih dahulu sebelum mempercayainya dan menyebarkannya kepada orang lain.

Baca:   Fitur 'Proxy', Cara Mengirim Pesan WhatsApp Tanpa Internet