Viral, Motor Baru Keluar Dealer Kena Tilang

Sebuah video yang memperlihatkan seorang pengendara motor ditilang polisi lalu lintas di depan sebuah dealer kendaraan viral dan menggegerkan warga net.

Berdasarkan narasi video yang diunggah di media sosial Instagram itu, polantas memberhentikan pengendara dan menilangnya sesaat ia keluar dari dealer.

Terlihat adegan perdebatan sengit antara pemotor dan polantas.

Keluar dealer sepeda motor ditilang
Keluar dealer sepeda motor ditilang

Sepintas sepeda motor jenis sport berwarna biru itu memang tidak dilengkapi dengan nomo polisi dan kaca spion. Pengemudi juga terlihat menggunakan helm.

Sementara itu pengemudi tidak terima ditilang. Ia bersikukuh posisi kendaraannya masih di dealer, bukan di jalan.

“Ini posisinya udah di dealer, Pak, bukan di jalan,” kata pengendara motor dengan nada tinggi.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Terang Media (@terangmedia)

Polantas menanggapi kondisi itu dengan tenang, kendati pengemudi dan teman wanitanya tidak terima diberhentikan polisi.

“Gak bisa dong, Pak!” seru wanita teman pengendara berkali-kali.

Alih-alih menggubris protes mereka, polisi justru memegang setang motor dan beberapa kali berkomunikasi dengan rekannya melalui HT.

Video yang awalnya diunggah oleh akun TikTok @fendimobile75 ini pun menjadi sorotan banyak pihak.

Video tersebut sudah ditonton lebih dari 260 ribu kali, 26 ribu komentar, dan dibagikan lebih dari 5 ribu pengguna TikTok.

Publik dibuat ikut panas melihat polisi yang diduga telah menilang sepeda motor yang bahkan baru keluar dari dealer, sebagaimana narasi yang beredar.

Kronologis Kejadian Menurut Polisi

Video yang belakangan terungkap direkam di depan sebuah dealer Kawasaki di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Bandar Lampung itu pun menjadi semakin viral setelah diedarkan di berbagai platform media sosial.

Namun kekinian terungkap pula bahwa kejadian sebenarnya berbeda dengan apa yang ditampilkan di media sosial. Seperti apa klarifikasinya?Sementara itu, Kasatlantas Polresta Bandar Lampung melalui Kanit Patroli Ipda Tajudin mengatakan kendaraan tersebut bukan ditilang saat berada di depan dealer. Namun, kendaraan tersebut masuk ke dealer Kawasaki.

“Dia masuk ke dealer Kawasaki langsung disetop oleh anggota saya karena knalpot blong, langsung disetop, dijelaskan dan ditilang,” kata Tajudin saat dikonfirmasi, Kamis (23/6).

Namun, pemuda dan rekannya malah merekam insiden tersebut dan membagikan ke media sosial TikTok hingga viral di media sosial.

“Tapi mereka tidak kooperatif, mereka membuat video sendiri dan mengirimkan ke medsos dan terpotong,” terangnya.

Atas kejadian ini, Satlantas Polresta Bandar Lampung merasa dirugikan. Apalagi, masyarakat yang tak tahu kejadian sebenarnya akan berasumsi negatif.

“Kami Satlantas Polresta Bandar Lampung merasa sangat dirugikan (viral di TikTok),” kata Tajudin.

Akan tetapi, untuk saat ini kendaraan sudah diamankan Satlantas Polresta Bandar Lampung dan pemuda tersebut memberikan klarifikasi ke Propam Polresta Bandar Lampung.

“Kendaraan sudah di Polresta, sekarang sudah dipanggil oleh kasi propam sedang diklarifikasi oleh Propam,” pungkasnya.

Baca:   Ketua DPRD Sulawesi Selatan berikan kuliah umum untuk mahasiswa Stimlash Jaya Makassar